Tanam dan Pelihara Pohon GMIM Sentrum Bitung, Komisi Pendidikan, Kesehatan dan Lingkungan Hidup

Gereja Masehi Injili Minahasa (GMIM) Sentrum Bitung lewat Komisi Pendidikan, Kesehatan dan Lingkungan Hidup telah melaksanakan kegiatan Tanam dan Pelihara Pohon di lingkungan Wilayah GMIM Sentrum Bitung pada tanggal 29 Mei 2018. Kegiatan Tanam dan Pelihara Pohon diinisiasi oleh Komisi Pendidikan, Kesehatan dan Lingkungan Hidup lewat Ketua Komisi Pnt. Khouni Lomban Rawung, yang juga adalah Penutua Wanita Kaum Ibu Sentrum Bitung dan Anggota BPMJ GMIM Sentrum Bitung, serta Kepala Sekolah Lingkungan Kota Bitung.

Kegiatan Tanam dan Pelihara Pohon di Kota Bitung juga merupakan akselerasi dan sinkronisasi dengan Program Go Green di Kota Bitung, dimana kegiatan Go Green haruslah menjadi prinsip hidup yang berwawasan lingkungan bagi semua masyarakat di Kota Bitung, tidak terkecuali dengan Jemaat GMIM Sentrum Bitung. Kegiatan ini didukung penuh oleh Pemerintah Kota Bitung, Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) Sentrum Bitung dan Sekolah Lingkungan Kota Bitung. Hadir dalam kegiatan tanam dan pelihara pohon adalah sbb :

  1. Pdt. Aser Esau, M.Th selaku Ketua BPMJ Sentrum Bitung dan Ketua BPMW Bitung I, 
  2. Walikota Bitung Maximiliaan Jonas Lomban selaku Walikota Bitung dan juga Wakil Ketua BPMJ Sentrum Bitung dan Wakil Ketua BPMW Bitung I.
  3. Pnt. Khouni Lomban Rawung, selaku Penatua WKI Sentrum Bitung, Ketua Komisi Pendidikan, Kesehatan dan Lingkungan Hidup dan Anggota BPMJ GMIM Sentrum Bitung.
  4. Pdt. Cerly Esau, S.Th, selaku Pendeta Pelayanan Jemaat GMIM Sentrum Bitung.
  5. Pnt. Ir. JPA. Rompas, M.Si, selaku Sekretaris BPMJ GMIM Sentrum Bitung.
  6. Sym. Yulinda Gandaria Wuisan, selaku Bendahara BPMJ GMIM Sentrum Bitung.
  7. Sym. dr. Rinny Pangemanan Tinangon, selaku Wakil Ketua Komisi Pendidikan, Kesehatan dan Lingkungan Hidup.
  8. dr. Alexandra Hanudji Engel, S.POg, selaku anggota Komisi Pendidikan, Kesehatan dan Lingkungan Hidup.
  9. Pnt. dr. Leli Maerende, selaku Ketua Komisi Pemuda dan Anggota Komisi Pendidikan, Kesehatan dan Lingkungan Hidup.
  10. dr. Christy Untomo, selaku Anggota Komisi Pendidikan, Kesehatan dan Lingkungan Hidup.
  11. Pdt. Feny Kalesing Lutia, S.Th, selaku Pendeta Pelayanan GMIM Sentrum Bitung.
  12. Pdt. Stevanus Kasonso, M.Th, selaku Pendeta Pelayanan GMIM Sentrum Bitung.
  13. Pdt. Varry Eman, S.Th, selaku Pendeta Pelayanan GMIM Sentrum Bitung.
  14. Penatua dan Syamas Kolom 1 - 30 Jemaat GMIM Sentrum Bitung.
  15. Komisi WKI Sentrum Bitung.
  16. UPK Ibu/WKI Sentrum Bitung.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tanam dan Pelihara Pohon Konven Pelayan Khusus WKI 2K18

Tanam dan Pelihara Pohon Pemkot Bitung,TP-PKK dan WKI KGPM di Kota Bitung